Monday, January 20, 2014

Musik Britpop Kebudayaan Inggris

Britpop adalah salah satu aliran musik yang mencirikan kebudayaan Inggris (British). Britpop dilahirkan dari perpaduan alternative rock, goth, punk dan indie. Istilah britpop muncul pada era 1990 yang dipengaruhi oleh musik British pop dari tahun 60-70-an.

The Beatles, The Animals, dan The Rolling Stones merupakan pelopor musik Britpop. Ciri khas musik ini adalah bergaya melankolis. Britpop lebih banyak berbicara tentang hidup dan cinta dengan lirik yang sendu dan romantis. Britpop memasuki masa keemasannya pada 1990-an. Sukses di Inggris, Britpop pun melebarkan sayapnye ke Amerika. Masuknya Britpop ke Amerika melengserkan dominasi musik-musik grunge.

Kehadiran britpop dalam aktifitas musik dunia, memberikan warna baru bagi masyarakat, yang sudah bosan dengan genre grunge. Setelah generasi pertama mendulang sukses di Amerika, giliran generasi kedua yang mengecap kejayaan. Diawali The Cure, The Smiths, dan Morissey pada tahun 1980-an. Diikuti Blur, James, The Verve, PULP, Suede, Lighning Seeds, Echobelly, Kula Shaker, Stereophonic, Catatonia, The Stone Roses, Supergrass, Elastica, dan Oasis pada tahun 1990-an.

Musik Britpop memang unik dan mampu menciptakan melodi melodi indah menyayat hati. Jika anda tertarik mempelajari musik Britpop awalilah dengan mendengarkan lagu-lagu Oasis. Sebab karya-karya mereka cenderung lebih mudah dipelajari. Beli drum elektrik, gitar, piano atau keyboard menjadi langkah awal yang tepat untuk mempermudah proses belajar anda.

No comments:

Post a Comment

matras visco-elastic